hitcounter
Sunday , March 23 2025

Ragam Penawaran Istimewa Bulan Ramadan di Riverside Golf Club, Bogor

Bogor, Vakansi –  Pada suci Ramadan Riverside Golf Club menawarkan dua penawaran istimewa untuk para pecinta golf yang ingin merayakan Ramadan dengan cara yang berbeda. Menghadirkan pengalaman yang penuh ketenangan dan kebersamaan, Riverside Golf Club menawarkan dua paket menarik: Ramadan Serenity Swing dan GOBAR Ramadan Package.

Nikmati momen istimewa bermain golf dengan promo Ramadan Serenity Swing. Menghadirkan harmoni antara kedamaian Ramadan dan semangat olahraga, paket ini menawarkan kesempatan untuk bermain di lapangan golf championship Riverside yang menantang. Berikut rincian harga spesial yang ditawarkan selama bulan Ramadan:

  • Hari Kerja (Weekdays):
    • AM Flight (Pagi) & PM Flight (Sore) – Rp850.000
  • Sabtu:
    • AM Flight (Pagi) – Rp2.200.000
    • PM Flight (Sore) – Rp1.250.000
  • Minggu:
    • AM Flight (Pagi) – Rp1.800.000
    • PM Flight (Sore) – Rp1.150.000

Sebagai tambahan, setiap pemain akan mendapatkan takjil gratis di Riverside Restaurant, untuk berbuka puasa yang nyaman dan menyegarkan setelah sesi golf.

Bagi Anda yang ingin merayakan Ramadan bersama komunitas golf, GOBAR Ramadan Package adalah pilihan tepat. Paket eksklusif ini memberikan pengalaman bermain golf berkelompok dengan fasilitas lengkap, termasuk Green Fee, Caddy Fee, Cart Fee, Buffet & Takjil, serta penggunaan Event Room. Harga paket ini adalah IDR 1.100.000 per pemain dan sudah termasuk souvenir eksklusif.

Paket ini berlaku pada hari kerja (weekdays) dengan minimum pemesanan 24 orang per grup dan reservasi minimal 6 hari sebelumnya.

“Di Riverside Golf Club, kami ingin menghadirkan lebih dari sekadar permainan golf—kami ingin menciptakan pengalaman yang bermakna, terutama di bulan Ramadan yang penuh berkah ini. Melalui promo spesial ini, kami berharap dapat mempererat kebersamaan dan menghadirkan ketenangan dalam setiap ayunan,” ujar Rikki Suliawan, Presiden Direktur Riverside Golf Club.

Jangan lewatkan kesempatan untuk merasakan keseimbangan antara spiritualitas dan olahraga di Riverside Golf Club. Segera lakukan reservasi dan nikmati pengalaman Ramadan yang lebih berkesan. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.riverside-golf.com atau hubungi +62 812 9424 9784. Untuk informasi terkini, ikuti Riverside Golf Club di Instagram @riversidegolfclub dan TikTok.

About Pasha

Check Also

Aprilia Racing dan New Era Jalin Kerja Sama untuk Musim 2025

Jakarta, Vakansi — Aprilia Racing resmi mengumumkan kerja samanya dengan New Era, merek headwear terkemuka …

Leave a Reply