hitcounter
Saturday , September 14 2024
ANA Travel Fair

HSBC-ANA Travel Fair Tawarkan Tiket Murah ke Jepang dan Amerika

All Nippon Airways Co., Ltd, Kantor Perwakilan Jakarta—satu‑satunya maskapai penerbangan Jepang berbintang 5—bekerja sama dengan PT HSBC Indonesia (HSBC) menyelenggarakan travel fair pertamanya di Laguna Atrium, Central Park Mall, Jakarta, pada 19-22 April 2018, pukul 10:00 hingga 22:00 WIB.

HSBC-ANA Travel Fair ini diselenggarakan sebagai respons atas meningkatnya permintaan perjalanan ke luar negeri, baik untuk tujuan rekreasi maupun bisnis. HSBC-ANA Travel Fair 2018 diikuti oleh puluhan agen perjalanan dan dua perusahaan sistem distribusi global.

Saat ini ANA telah mengoperasikan tiga penerbangan dalam sehari dari Jakarta ke Tokyo. Penerbangan internasional ke Tokyo pun terhubung ke lebih dari 40 rute domestik di Jepang. Hal ini memungkinkan wisatawan Indonesia untuk menjelajahi kota-kota lain di Jepang. Selain itu, bagi penumpang yang akan pergi ke Amerika Utara, dapat transit di Tokyo dengan mengambil penerbangan penghubung dengan waktu yang singkat menuju ke 11 kota di Amerika Utara. Tidak hanya itu, semua penerbangan ANA menggunakan pesawat baru, yakni tipe Boeing  787. Hal ini bertujuan untuk menyediakan perjalanan yang nyaman bagi semua penumpang.

HSBC-ANA Travel Fair menawarkan berbagai promosi menarik untuk semua orang yang berencana melakukan perjalanan ke luar negeri, terutama ke Jepang dan Amerika Utara. Melalui acara ini, ANA dan HSBC akan memberikan penawaran khusus secara eksklusif kepada para pengunjung. Kerja sama ini tentunya untuk memenuhi tingginya permintaan perjalanan ke Jepang.

ANA menawarkan tarif khusus untuk penerbangan ke Jepang dan Amerika Utara. Adapun penawaran tersebut antara lain Jakarta-Jepang mulai dari Rp5 juta dan Jakarta-Amerika Utara mulai dari Rp9,9 juta.

Selain dua rute tersebut, tiket untuk perjalanan ke destinasi lain juga tersedia. Pengunjung bisa  membeli tiket untuk tujuan lain yang berada di Jepang dan Amerika Utara, seperti Sapporo dan Hiroshima, sehingga pengunjung tidak perlu khawatir untuk mencari tiket yang diinginkan. Selain itu, akan ada hadiah spesial, seperti ransel lipat, A5 memo bottle, dan travel pouch untuk pengunjung yang membeli tiket di acara ini.

Terkait kemitraan yang terjalin antara HSBC dan ANA dalam penyelenggaraan HSBC-ANA Travel Fair ini,  Dewi Tuegeh selaku SVP & Head of Customer Value Proposition HSBC Indonesia, menyatakan, “Kami selalu berusaha memberikan manfaat dan keuntungan untuk para nasabah dan pemegang kartu HSBC. Hubungan kerja sama dengan ANA tentunya akan memberikan banyak keuntungan bagi para nasabah, seperti cashback 1 juta, koper, dan asuransi perjalanan gratis. Bahkan, kami juga menawarkan cicilan hingga 24 bulan.”

Dewi menambahkan, HSBC dan ANA memiliki visi yang sama untuk memberikan pengalaman terbaik bagi para pelanggan, “Itulah sebabnya kami sangat antusias dan menyambut baik kerja sama ini.”

About admin

Check Also

TTC Travel Mart Dorong Pariwisata Makassar Tumbuh Positif

Jakarta, Vakansi – TTC Travel Mart akan melanjutkan perjalanannya ke Makassar. Meskipun jumlah buyers yang …

Leave a Reply