hitcounter
Sunday , September 24 2023

Chengdu Promosikan Destinasi Wisata di Indonesia

Guna lebih meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan sekaligus mempromosikan potensi pariwisata Chengdu, Tourism Board Chengdu melakukan pertemuan dengan para tour dan travel agent dari Indonesia pada hari ini Rabu (28/12) di RedTop Hotel, Jakarta.

Chengdu memiliki beragam potensi pariwisata mulai dari wisata alam, di mana Chengdu merupakan kampung halaman hewan panda, sejarah, budaya, surga belanja hingga kuliner.

Yang Qiying, Deputy Director of Chengdu Tourism Administration, mengatakan, dengan segala potensi pariwisata yang dimiliki, namun wisatawan Chengdu yang ke Indonesia maupun wisatawan Indonesia ke Chengdu sangat kurang. Hal itu dibuktikan hanya seperempat kunjungan wisatawan chengdu ke Indonesia dibandingkan ke Thailand.

“Hal itu lebih disebabkan kurangnya pengaturan penerbangan internasional menuju indonesia. Walaupun sudah ada penerbangan langsung Chengdu ke Manado,” ujarnya.

Yang mengungkapkan, upaya meningkatkan kunjungan wisatawan Chengdu ke Indonesia maupun Indonesia terbantu dengan adanya penerbangan langsung secara rutin dari Denpasar ke Chengdu yang dilakukan Lion Air pada 16 Januari 2017.

“Penerbangan ini akan terbang seminggu empat kali, di mana dari Chengdu ke Denpasar ada di hari selasa, rabu, jumat, dan minggu. Sementara kalau dari Denpasar menuju Chengdu ada hari senin, selasa, kamis dan sabtu. Penerbangan ini dapat mengangkut hingga 400 penumpang,” katanya.

Menurut Ketua Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI) Djohari Somad, dengan adanya acara ini membuat masyarakat Indonesia mengetahui kalau bukan berwisata ke China bukan hanya ke Bejing dan shanghai. Ada alternatif tujuan wisata lainnya seperti Chengdu.

“Bukan itu saja, kami juga memberikan masukan kepada travel agent dari Chengdu kalau destinasi wisata di Indonesia bukan hanya Bali. Masih banyak destinasi lainnya. Upaya itu dilakukan supaya wisatawan yg berasal dari Chengdu lebih banyak mengunjungi Indonesia,” paparnya

About Pasha

Check Also

Agoda Ungkap Destinasi Penerbangan Terpopuler Bagi Wisatawan Indonesia

Jakarta, Vakansi – Saat para wisatawan kembali melakukan penerbangan, platform perjalanan digital Agoda membagikan destinasi …

Leave a Reply