hitcounter
Friday , March 28 2025

Beragam Pekerjaan yang Menjanjikan di Era Digital

Situasi pandemi seperti saat ini seolah tidak ada harapan lagi untuk berkarier, namun tidak begitu di dunia digital digital. Digital saat ini sangat memberikan manfaat bagi masyarakat. Pembaruan informasi dapat kita update terkini langsung real time untuk hal-hal penting. Seperti informasi dari pemerintahan dapat langsung disampaikan kepada masyarakat.

Di dunia digital kita bisa mendapatkan informasi yang benar dengan mudah dan cepat untuk menambah pengetahuan dari banyaknya informasi atau cerita yang tersebar di masyarakat. Sudah banyak aplikasi dan fasilitas yang mendukung sekalipun ada informasi hoaks dapat kita cari kebenarannya.

“Di dunia digital membuat kita menyadari jika kita tidak sendirian yang mengalami dampak dari pandemi. Semua di rumah saja, bersatu untuk membuat sesuatu hal yang positif di dunia digital,” ungkap Ria Aryanie, Praktisi Humas dan Komunikasi untuk Digital dalam Webinar Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 untuk wilayah Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (16/7/2021).

Ria menyebut, kita memasuki era ‘Stay at Home Ekonomi atau Ekonomi di Rumah Saja’ untuk mengurangi penyebaran Covid-19. Semua dapat kita lakukan hanya di rumah saja melalui gawai dan komputer kita. Banyak tren pekerjaan maupun usaha di dunia digital. Tidak heran bila banyak orang yang hanya di rumah saja tetapi rezekinya terus mengalir.

Sebut saja jasa pembuatan dan manajemen website (situs). Kemudian membuat start-up digital, Ria mengatakan, startup bukan hanya digital tapi kita yang mempunyai industri rumahan. Misalnya membuat kue kering atau dagang nasi uduk itu juga sebuah start-up.

“Namun tetap di era digital saat ini, jika ingin memperluas pasar, start-up konvensional masuk masuk dalam dunia digital. Bisnis kue kering kita atau nasi uduk kita dimasukan dalam platform layanan pesan antar makanan hingga marketplace. Sehingga mereka yang jauh tempatnya dari kita juga bisa memesan,” jelasnya.

Jika ingin membuat start-up digital juga sangat terbuka sekarang ada perusahaan-perusahaan membuka kompetisi kompetisi start-up untuk publik. Contohnya seperti Telkom, Telkomsel. Para inovator harus rajin mencari tahu kompetisi seperti ini. Keahlian yang dibutuhkan adalah mereka yang bisa membuat website atau juga software aplikasi mobile dan masih banyak lagi.

Membuat blog yang menarik juga dapat dilakukan bagi yang senang menulis, membuat cerita. Paling sering digunakan dan kapasitas rendah yaitu wordpress menulis di blog hobi yang mendatangkan uang. Menulis mengenai hal menarik dan bermanfaat bagi orang lain atau tulisan dengan tema tertentu. Biasanya komisi dari afiliasi dengan pihak atau produsen lain saat menjual produk menawarkan iklan ditampilkan di dalam blog.

Jasa lainnya adalah jasa desain grafis, sekarang promosi produk yang membutuhkan tampilan menarik dan ditunjang dengan tools komputer yang semakin canggih sangat dibutuhkan untuk promosi untuk industri rumahan juga perlu untuk membuat logo.

“Bagi yang senang menulis juga ada penulis konten atau artikel SEO (Search engine Optimization) bedanya dengan penulis blog menulis dengan identitas sendiri membawa nama sendiri dan di blog milik diri sendiri. Tapi kalau menulis konten atau artikel SEO menulis untuk orang lain untuk perusahaan namun dengan cara yaitu menggunakan keynote atau kata khusus yang ditempelkan di artikel untuk mudah dicari di mesin pencarian oleh masyarakat atau konsumen mereka,” jelasnya.

Memanfaatkan media sosial penggunaannya untuk berbisnis atau juga dapat menciptakan media sosial khusus di suatu daerah sekarang juga sudah banyak komunitas daerah yang berkembang di Indonesia berbasis media sosial. Kalau sudah ada pemanfaatan media sosial pasti ada pencipta konten mereka ini disebut YouTuber, podcaster, influencer, Instagram content. Karena sekarang sudah terjadi evolusi media dan sudah banyak juga bermunculan komunitas-komunitas media yang berbasis video

Selanjutnya adalah pekerjaan e-sport, tidak heran voucher pembelian game online sangat meningkat karena banyak yang senang main game online. Sebenarnya para gamers ini bisa dibina dan didampingi untuk menjadi atlet e-sport.

Webinar Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) 2021 – untuk Indonesia #MakinCakapDigital diselenggarakan Kementerian Komunikasi dan Informatika (KemenKomInfo) bersama Siberkreasi. Webinar wilayah Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (16/7/2021) ini juga menghadirkan pembicara Muhammad Miftahul Nadzir (Universitas Muhammadiyah Malang), Catur Nugroho (Telkom University), Leni Fitriani (STT Garut), dan Ilyana Salsabila Islamie sebagai Key Opinion Leader.

Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 – untuk Indonesia #MakinCakapDigital melibatkan 110 lembaga dan komunitas sebagai agen pendidik Literasi Digital. Kegiatan ini diadakan secara virtual berbasis webinar di 34 Provinsi Indonesia dan 514 Kabupaten.

Kegiatan ini menargetkan 10.000.000 orang terliterasi digital pada tahun 2021, hingga tercapai 50 juta orang terliterasi digital pada 2024. Berlandaskan 4 pilar utama, Budaya Bermedia Digital (Digital Culture), Aman Bermedia (Digital Safety), Etis Bermedia Digital (Digital Ethics), dan Cakap Bermedia Digital (Digital Skills) untuk membuat masyarakat Indonesia semakin cakap digital.

About Pasha

Check Also

COOCAA Indonesia Luncurkan Seri TV 4K Terbaru, Y73 & Y66

Jakarta, Infopublik – Setelah sukses menyelenggarakan program undian dengan hadiah utama sebuah Mobil Wuling Binguo …

Leave a Reply