hitcounter
Sunday , October 6 2024
ASTINDO Fair 2017

Astindo Fair 2017 Digelar Serentak di Jakarta dan Surabaya

ASTINDO (Asosiasi Perusahaan Penjual Tiket Penerbangan Indonesia) kembali menggelar pameran perjalanan terbesar di Indonesia, yakni ASTINDO Fair, pada 24-26 Maret 2017. ASTINDO Fair 2017 akan diadakan secara bersamaan di dua kota besar di Indonesia, yaitu Jakarta dan Surabaya. Untuk di Jakarta, acara akan diadakan di Plenary & Assembly Hall Jakarta Convention Center (JCC), sedangkan untuk di Surabaya akan diadakan di Atrium 1 Supermall Pakuwon Mall.

Elly Hutabarat, Ketua ASTINDO, mengatakan, sejak penyelenggaraan ASTINDO Fair pertama kali pada 2011, industri pariwisata Indonesia telah mengalami perkembangan yang cukup pesat, di antaranya destinasi yang semakin beragam, sarana pendukung pariwisata, pertumbuhan hotel dan resor, maskapai, dan kapal pesiar yang mampu menarik pengunjung datang ke ASTINDO Fair.

“Bersama-sama dengan mitra kerja, stakeholder, dan komunitas, kami secara berkelanjutan menyelenggarakan ASTINDO Fair dan berkomitmen agar ASTINDO Fair dapat menjadi ajang pameran wisata yang terdepan dan terlengkap di Indonesia sehingga mampu menjadi referensi terbaik bagi masyarakat di Indonesia dalam merencanakan perjalanan wisatanya. ASTINDO Fair juga diharapkan mampu mengakomodasi kebutuhan pelaku industri pariwisata dan semakin banyak menampilkan destinasi wisata internasional dan domestik serta mendukung kemajuan industri pariwisata di Indonesia karena Indonesia memiliki aset pariwisata yang sangat potensial,” ujar Elly.

Memasuki penyelenggaraannya yang ke-7,  ASTINDO Fair 2017 di Jakarta Convention Center akan menempati area pameran dua kali lebih luas dibanding tahun lalu. “Perluasan lahan pameran Ini dimaksudkan untuk mengakomodir lebih banyak pelaku industri pariwisata dan pendukungnya serta badan promosi pariwisata internasional dan domestik menjadi peserta pameran pada ASTINDO Fair 2017,” tambah Elly.

Rudiana, Ketua Panitia ASTINDO Fair 2017, mengatakan, ASTINDO Fair kali ini akan menggunakan lahan seluas 11.463 meter persegi yang akan diisi oleh 150 stan.  “Tahun ini kami menargetkan jumlah pengunjung ASTINDO Fair di Jakarta sebanyak 150.000 orang selama tiga hari penyelenggaraannya,” ujar Rudiana.

“Selama ASTINDO Fair, sejumlah badan promosi pariwisata (NTO) internasional dan domestik akan hadir untuk mempromosikan dan memberikan informasi terbaru tentang destinasi pariwisatanya kepada seluruh pengunjung ASTINDO Fair.  Pengunjung ASTINDO Fair juga dapat membeli paket liburan, paket khusus, dan tiket penerbangan dengan harga promosi sesuai dengan destinasi pilihan masing-masing,” tambah Rudiana.

ASTINDO Fair 2017 didukung oleh Kementerian Perhubungan, Kementerian Pariwisata, dan Asosiasi Tours & Travel Agent Indonesia (ASITA) Jakarta, serta mitra perbankan dan asuransi yang akan memberikan beragam penawaran menarik dan kemudahan bagi pengunjung ASTINDO Fair.

“Sejalan dengan perluasan pameran pada ASTINDO Fair tahun ini di Jakarta dibandingkan dengan tahun lalu, kami menargetkan transaksi penjualan sekitar Rp175 miliar hingga Rp200 miliar, atau naik sekitar 25 persen dibanding tahun lalu. Nilai transaksi ini diperoleh dari penjualan tiket rute internasional dan domestik serta paket-paket wisata,” ujar Elly Hutabarat.

Penyelenggaraan ASTINDO Fair 2016 diikuti total 150 peserta, yang terdiri dari 60 travel agent, 13 maskapai penerbangan, 17 badan promosi pariwisata internasional dan domestik, ditambah industri pendukung lainnya, dan mencatat jumlah pengunjung 105.000 orang dengan nilai transaksi mencapai Rp160 miliar.

Gairah Baru Penyelenggaraan Pameran Otomotif di Indonesia

About admin

Check Also

IDeaward 2024 Apresiasi Kreativitas dan Inovasi Bangsa

Jakarta, Vakansi – Malam penganugerahan IDeaward 2024 yang diadakan di Assembly Hall, Jakarta Convention Center, …

Leave a Reply